Pemerintah Kabupaten Cianjur menggelar Pesta Raya Temu Artis Indosiar sebagai salah satu puncak perayaan Hari Jadi Cianjur (HJC) ke-348 yang berlangsung meriah pada Sabtu malam. Acara ini dihadiri langsung oleh Bupati Cianjur dr. Wahyu, Wakil Bupati Cianjur Abi Ramzi, serta Ketua TP PKK Kabupaten Cianjur, dr. Najmah Nur Islami.
Mengusung tema “Rahayat Waluya, Nagri Digjaya”, perayaan HJC tahun ini menjadi momentum refleksi dan semangat bersama untuk mewujudkan masyarakat yang sehat, sejahtera, serta daerah yang kuat dan berdaya saing.
Kemeriahan pesta raya yang menampilkan artis-artis ternama dari Indosiar ini disambut antusias oleh masyarakat Cianjur yang memadati lokasi acara. Dalam sambutannya, Bupati menyampaikan bahwa sinergi antara hiburan, budaya, dan kebersamaan masyarakat menjadi bagian penting dalam pembangunan karakter dan identitas daerah.
“Tema tahun ini mencerminkan harapan kita bersama: rakyat yang sehat, damai, dan makmur, serta Cianjur yang terus tumbuh menjadi daerah yang unggul dan bermartabat,” ujar Bupati Wahyu.
Acara ini menjadi bagian dari rangkaian kegiatan Hari Jadi Cianjur yang tahun ini diisi dengan berbagai program budaya, pelayanan publik, sosial, dan hiburan rakyat.